86NEWS.ID – LANGKAT – Kasat Polisi Perairan dan Udara (Polairud) Polres Langkat AKP Heru Ediyanto SH membagikan paket takjil kepada masyarakat pesisir dan nelayan, di pesisir pantai Babalan, Pangkalan Brandan dalam semangat berbagi dan kebersamaan di Bulan Suci Ramadan 1445 Hijriyah.
Hal ini untuk memperkuat hubungan yang telah tercipta harmonis antara aparat kepolisian dan masyarakat, serta memberikan manfaat yang nyata bagi semua pihak, terutama di bulan Ramadan yang penuh berkah dan rahmat.
Kegiatan amal di bulan Ramadan ini dipimpin langsung Kasat Polairud Polres Langkat, AKP Heru Ediyanto, SH, di Perairan Sei Babalan , Pelabuhan Pangkalan Brandan, Selasa (19/3/2024,) mulai pukul 15:00 WIB hingga selesai.
Pembagian takjil di Perairan Alur Sei Babalan Sat Polairud Polres Langkat Bagikan tersebut diberikan secara gratis sebagai bentuk kepedulian dan dukungan Polres Langkat terhadap masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan.
Tidak hanya melakukan pembagian takjil, Kasat Polairud Polres Langkat, AKP Heru Ediyanto, SH, juga memberikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat nelayan dan pesisir.
Imbauan ini bertujuan untuk mendorong sikap saling menghargai dan menjaga keamanan serta ketertiban selama bulan suci Ramadan.
“Saya sangat bersyukur dapat berbagi kebahagiaan dengan saudara-saudara kita yang berprofesi sebagai nelayan dan hidup di pesisir,” kata Heru Ediyanto.
Tidak hanya melakukan pembagian takjil, namun Kasat Polairud Polres Langkat, AKP Heru Ediyanto, SH, juga memberikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat nelayan dan pesisir.
Ini menjadi wujud nyata dari kepedulian dan kebersamaan kepolisian resort (Polres) Langkat dengan masyarakat, khususnya nelayan di pesisir pantai Babalan Pangkalan Brandan.
Sat Polair adalah unsur pelaksana tugas pokok Polres yang berada di bawah Kapolres.
“Sat Polair bertugas menyelenggarakan fungsi kepolisian perairan, yang meliputi patroli perairan, penegakan hukum serta melaksankan ‘Soasialisasi’ menjaga kerukunan nelayan Kabupaten Langkat, guna menghindari konfilik dan tidak melintasi batas WPP NRI dalam melakukan penangkapan ikan diwilayah zona batas Selat Melaka berada di antara dua daratan besar yaitu Pulau Sumatera dan Semenanjung Malaysia,”ujar AKP Heru Ediyanto, SH. (Djn).